Mohon tunggu...
Safira Azzahra_ 22104080026
Safira Azzahra_ 22104080026 Mohon Tunggu... Mahasiswa UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

Sekarang sedang menempuh pendidikan Prodi PGMI pada salah satu Universitas Islam di Yogyakarta. Life is too colorful, my painting skill is bad, so let's start writing.

Selanjutnya

Tutup

Nature

Keren! KKN Tematik Grogol Gelar Pelepasan Tukik, Wujud Nyata Peduli Lingkungan

27 Juni 2025   13:01 Diperbarui: 27 Juni 2025   13:01 38
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kegiatan Sea & You Oleh KKN Tematik Grogol (Sumber: Dokumentasi KKN Tematik Grogol )

Kekayaan alam wilayah Bantul Selatan khususnya di pesisir memang perlu dilestarikan. Apalagi pesisir pantai yang menyuguhkan berbagai keindahan panorama dan hasil nelayan yang melimpah. KKN Tematik Grogol sendiri merupakan kegiatan pengabdian masyarakat berjumlah 12 mahasiswa dari berbagai prodi dengan fokus tema tertentu. Kegiatan KKN ini dilaksanakan selama empat bulan di Pedukuhan Grogol, Parangtritis. KKN ini juga aktif dalam kegiatan keagamaan yang ada di desa selama empat bulan mengabdi. KKN ini memiliki salah satu misi utama program kerja adalah mengembangkan sektor pariwisata berbasis konservasi serta meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga kelestarian lingkungan.

 

Penjelasan Alur Pelepasa Tukik ke Pantai(Sumber: Dokumentasi KKN Tematik Grogol)
Penjelasan Alur Pelepasa Tukik ke Pantai(Sumber: Dokumentasi KKN Tematik Grogol)

Upaya pelestarian lingkungan di wilayah pesisir selatan Yogyakarta terus digalakkan. Salah satunya melalui kegiatan pelepasan tukik yang digelar oleh mahasiswa KKN Tematik Grogol di Pantai Pelangi, Parangtritis, Bantul. Aksi ini dimulai di pagi hari serta menjadi bagian dari program konservasi penyu sekaligus edukasi masyarakat tentang pentingnya menjaga ekosistem laut.

"Selain mengangkat nilai keagamaan, kami juga ingin mengembangkan Pantai Pelangi sebagai destinasi wisata berbasis konservasi penyu. Kami ingin masyarakat tahu bahwa Pantai Pelangi adalah tempat konservasi penyu pertama di DIY yang perlu dilestarikan bersama," ungkap Yusuf, salah satu peserta KKN.

Dalam kegiatan bertajuk Sea & You, mahasiswa KKN bekerja sama dengan Yayasan Aksi Konservasi Yogyakarta (4K) dan pengelola pantai setempat melakukan pelepasan 50 ekor tukik ke laut. Tukik-tukik tersebut berasal dari telur yang ditemukan di sekitar pesisir, kemudian ditetaskan dalam upaya meningkatkan populasi penyu yang kini semakin terancam.

Beberapa Telur Penyu Siap Menetas (Sumber: Dokumentasi KKN Tematik Grogol).
Beberapa Telur Penyu Siap Menetas (Sumber: Dokumentasi KKN Tematik Grogol).

Pelepasan tukik ini tak sekadar seremoni, namun dirangkai dengan edukasi kepada masyarakat sekitar dan wisatawan. Tim KKN menjelaskan pentingnya peran penyu dalam menjaga keseimbangan ekosistem laut, sekaligus mengajak masyarakat untuk mengurangi polusi plastik dan menjaga kebersihan pantai.

Anakan Penyu atau Tukik Siap Dilepas ke Pantai(Sumber: Dokumentasi KKN Tematik Grogol)
Anakan Penyu atau Tukik Siap Dilepas ke Pantai(Sumber: Dokumentasi KKN Tematik Grogol)

"Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari warga dan pengunjung. Pelepasan tukik ini dilakukan oleh sekitar tiga puluhan orang  yang sebelumnya telah membeli tiket. Antusiasme mereka menunjukkan bahwa kepedulian terhadap lingkungan mulai tumbuh," jelas Yusuf. Kegiatan pelepasan tukik diharapkan tidak hanya pada saat ini meelainkan dapat dilakukan kembali dan menjadi agenda rutin, bagi pihak komunitas 4K dibantu oleh beberapa volunteer.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun
OSZAR »